Diduga Curi Sawit, Motor Pelaku Dibakar Warga di Koto Besar

Motor Ninja Sawit Dibakar Warga Usai Terpergok Melakukan Aksi Pencurian
D'On, Dharmasraya - Aksi pencurian buah kelapa sawit diduga terjadi di Jorong Pekan Jumat, Nagari Abai Siat, Kecamatan Koto Besar, pada Selasa (6/1/2026). Dua orang terduga pelaku kepergok warga saat melansir buah sawit yang diduga hasil curian dari kebun warga.
Kejadian tersebut sontak memancing emosi masyarakat sekitar. Warga yang mendapati aksi itu langsung berusaha mengamankan pelaku. Namun, kedua terduga pencuri berhasil melarikan diri sebelum sempat diserahkan kepada pihak berwajib.
Meski pelaku lolos, sepeda motor yang diduga digunakan untuk mengangkut sawit curian menjadi sasaran amarah warga dan dibakar di lokasi kejadian. Api sempat membesar sebelum akhirnya padam, disaksikan puluhan warga yang berkerumun di sekitar tempat kejadian.
Menurut keterangan warga setempat, pelaku diduga berjumlah dua orang dan telah beberapa kali dicurigai melakukan pencurian sawit di wilayah tersebut. Warga mengaku resah dengan maraknya aksi pencurian yang merugikan petani.
“Sawit itu sudah diamankan warga. Pelakunya kabur, motornya ditinggal,” ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.
Barang bukti berupa buah sawit yang diduga hasil curian berhasil diamankan dan kini berada di tangan warga. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian maupun pemerintah nagari terkait tindak lanjut peristiwa tersebut.
Warga berharap aparat penegak hukum segera turun tangan untuk menyelidiki kasus ini dan mencegah terulangnya aksi pencurian sawit yang semakin meresahkan masyarakat.
(Mond)
#Pencurian #NinjaSawit #Daerah #KabupatenDharmasraya