Breaking News

Sambut Pemastani, Kasatpol PP Padang Gelar Apel Pasukan


D'On, Padang (Sumbar),-
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang, Mursalim, pimpin apel gelar pasukan dalam rangka menjaga Trantibum dan keamanan, kenyamanan, para peserta Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan XVI, selama berada di penginapan-penginapan yang ada di Kota Padang. Jum'at (9/6/23)

"Lokasi peserta menginap ada di tiga kecamatan yang tersebar di sepuluh Kelurahan yakni, Kecamatan Nanggalo, Koto Tangah dan Padang Utara," ujar Mursalim.

Dijelaskan Mursalim, tujuan ditempatkan anggota di setiap kelurahan, untuk memastikan keamanan para peserta Penas Tani selama di penginapan, agar tidak ada hal-hal yang mengganggu kelancaran para peserta dalam melaksanakan kegiatan dan tetap merasa aman dan nyaman selama berada di Kota Padang.

"Total yang mengikuti pengamanan di posko-posko kelurahan ada sebanyak 250 orang yang terdiri dari, Satpol PP sebanyak 205 orang, TNI 20 orang dan Polri 25 orang, semua tersebar di posko-posko Kelurahan yang telah disediakan," tambahnya.

Selain itu, Mursalim juga berharap kerja sama semua lapisan masyarakat ikut aktif dalam menyukseskan Penas Tani tahun 2023 yang diselenggarakan Pemrov di Kota Padang.

“Sesuai informasi yang kita terima, diperkirakan akan datang sebanyak lebih kurang 40 ribu peserta dari seluruh provinsi di Indonesia, tentu perlu peran kita bersama dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan kenyamanan para peserta selama berada di Kota Padang,” harapnya.

(*)


#SatpolPP #Padang

No comments