Breaking News

Penyaluran BLT ke Masyarakat Di Kantor pos Selalu Di Kawal Satpol PP Padang

D'On, Padang,- Pastikan pembagian BLT di Kantor Pos berjalan dengan baik dan sesuai protokoler pencegahan Covid. Kasat Pol PP Padang Alfiadi cek lokasi Pos Pada Selasa, (19/5) 2020.

"Penerapan PSBB harus berjalan baik, saat penyaluran bantuan Langsung Tunai di Kantor Pos, tujuan kita agar masyarakat yang menerima bantuan tidak pula terpapar nantinya oleh virus Corona," kata Kasat Pol PP Padang, Alfiadi saat melakukan sidak ke Kantor Pos Jalan Khatib Sulaiman. Selasa (19/5/2020).
.
Tujuan Alfiadi melakukan sidak di kantor-kantor Pos tersebut  memastikan anggotanya yang ditempatkan di Lokasi tersebut  benar-benar menerapkan dan mengatur masyarakat untuk menjaga jarak dan selalu  mengunakan masker.
.
"Saya  intruksikan kepada anggota, agar bagi masyarakat yang tidak mengunakan masker, tidak di boleh masuk, hendaknya  cari masker dulu, baru boleh memasuki area pengambilan BLT dan pastikan dilokasi pos tersebut setiap  masyarakat agar menjaga jarak guna mehindari terpapar Covid-19" Ucapnya
.
Selain itu, Mugi Yono Deputi Jaringan Layanan dan Keuangan dari PT Pos . mengucapkan terima kasih kepada Kasat Pol PP yang sudah membantu proses kelancaran penyaluran BLT.
.
"Terima Kasih kepada Kasat Pol PP Padang yang sudah mengirimkan anggotanya ke sini, semenjak kehadiran Satpol PP, alhamdulillah proses penyerahan BLT berjalan lancar" imbuhnya.

(tambo)