Breaking News

Korban Gempa Turki-Suriah Lebih dari 11.200 Orang


D'On, Turki,-
Presiden Turki Recep Tayyip Erdoğan mengumumkan bahwa jumlah korban tewas akibat gempa dahsyat dengan magnitudo 7,8 serta 7,6 yang terjadi hari Senin (6/2/2023) telah mencapai 8.754 orang. Jumlah tersebut jika dikombinasikan dengan korban 2.470 jiwa yang berada di Suriah, menjadikan total korban tewas akibat gempa dahsyat tersebut secara resmi menjadi 11.224 orang.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menyebutkan bahwa jumlah korban jiwa gempa Turki tersebut dapat meningkat hingga 20.000 orang. Gempa bumi dengan kekuatan yang nyaris sama yang terjadi di wilayah tersebut pada tahun 1999 silam telah menewaskan sedikitnya 17.000 orang.

Dikutip dari kantor berita Reuters, Erdogan yang berbicara kepada wartawan di provinsi Kahramanmaraş di wilayah dekat episentrum gempa, dengan suara sirene ambulans yang meraung-raung secara konstan di latar belakang, mengatakan bahwa terdapat masalah dengan jalan dan bandara terkait penyelamatan para korban, tetapi semuanya akan menjadi lebih baik dari hari ke hari.

Dia juga mengatakan warga hanya harus memperhatikan komunikasi dari pihak berwenang dan mengabaikan "provokator," karena ribuan orang mengeluh tentang kurangnya sumber daya dan lambatnya respons dari pejabat. Pihak kepolisian Turki telah menahan beberapa orang atas postingan media sosial mereka tentang gempa tersebut.

(*)

#GempaTurki #Internasional #Turki