Breaking News

Desmaelfa Sinar: Keterpanggilan Jiwa Membuat Saya Siap Berjuang

D'On, Padang (SUMBAR)- Dibalik sosok pria hebat, pasti ada wanita tangguh dibelakangnya. Ungkapan ini pas disematkan kepada
Dra. Desmaelfa Sinar, Pimpinan Pondok Pesantren Al Furqon Padang. Ponpes yang berlokasi didaerah Dadok Tunggul Hitam ini sudah banyak menghasilkan santri-santri yang berkualitas dan berakhlakul kharimah.

Selain itu wanita hebat ini juga merupakan Ketua Nahdhatul Ulama Kota Padang selain Ketua Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Al Furqan.

Maju melalui Daerah Pemilihan (Dapil) I, Koto Tangah, Desmaelfa Sinar ingin mewujudkan Sumber Daya Manusia yang berintegritas keiman dan taqwa, sehingga terbentuk karakter masyarakat yang berahklakul kharimah.

Ditambahkan Desmaelfa Sinar, maraknya aksi tawuran pelajar dan aksi kekerasan lainnya, itu karena kurangnya iman dan ilmu, maka dari itu dia terpanggil untuk maju menuju DPRD Kota Padang, agar apa yang diinginkan masyarakat Kota Padang tentang penanaman ahklak sedari dini dapat diwujudkan kelak saat dia terpikih nanti.

"Adat minang berlandaskan pada agama, dan kini itu sudah mulai tergerus karena tuntutan jaman. Peran kita sebagai orang tua hendaknya dapat dijalankan sebagaimana mestinya. Tugas pemerintah dan kedewanan yang nanti akan membuat aturan yang tegas terkait permasalahan ini," tukasnya.

Berlandaskan keterpangilan jiwa dan melihat kondisi kekinian, Desmaelfa Sinar memberanikan diri untuk maju bukan hanya sebagai pelengkap kuota perempuan saja namun siap berjuang memperebutkan kursi yang ada. (mond)