Breaking News

Longsor Terjadi Dinihari, 2 Bocah di Bukit Gado-gado Tewas Tertimbun Longsor


D'On, Padang (Sumbar),- Intensitas hujan yang tinggi yang terjadi sejak tanggal Kamis (13/6) hingga Jumat (14/7) dinihari bukan hanya membuat banjir hampir diseluruh Kota Padang, Sumbar namun juga mengakibatkan longsor.

Dari hasil pantauan dirgantaraonline Jumat (14/7) dinihari longsor menimpa rumah salah satu rumah warga di bukit Gado-gado sehingga menewaskan Dua bocah.

Longsor terjadi pada Jumat dinihari sekitar jam 02.51 WIB.

Disaat longsor terjadi penghuni rumah yang berjumlah 8 orang dengan 2 KK tersebut tidak mengetahui bencana yang terjadi karena tertidur pulas.


"Ketika longsor terjadi penghuni rumah tidak mengetahui hal tersebut karena tertidur, longsor pun terjadi seketika pada saat dinihari sekitar pukul 02.51 WIB," ujar Indriyadi Ketua RT 02 Bukit Gado-gado.

Saat ini penghuni rumah terkena longsor diungsikan ke rumah warga yang lokasinya agak aman, tutur Indriyadi.

Kedua bocah malang tersebut bernama Fadlan (4) dan Fikri (3) akan segera dimakamkan keluarga korban.

Sampai saat ini warga masih bergotong royong bersama membersihkan rumah yang terkena longsor

"Kami bersama-sama warga masih bergotong royong bersama membersihkan rumah korban yang terkena hantaman longsor," 

Sejak hujan terjadi pada Kamis (13/7) kemarin sampai hari ini aliran listrik masih terputus didaerah Bukit Gado-gado, pungkas Indriyadi.


(Mond)



#Peristiwa #Longsor #Hujanderas #Padang